Wednesday, May 22, 2013

Kabupaten Bandung Mendapat Tambahan Kuota Jamkesmas



Kabupaten Bandung mendapat tambahan kuota Jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas) dari 791.664 orang menjadi 1.154.069 orang. Namun, Dinkes Kab. Bandung harus melakukan penelitian ulang karena dikhawatirkan masyarakat yang sudah masuk ke Jamunan kesehatan daerah (Jamkesda) juga masuk ke Jamkesmas.

"Kuota Jamkesmas Kab. Bandung dari tahun 2008-2012 sebanyak 791.664 orang," kata Kabid Jaminan Kesehatan Dinkes Kab. Bandung, dr. Farah Diba, di ruang kerjanya, Jumat (17/5/2013).

Jamkesmas tahun 2013 untuk Kab. Bandung pada kuota awalnya sebanyak 1,037.801 orang. "Lalu pemerintah pusat memberikan tambahan sebanyak 116.268 orang sehingga total penerima Jamkesmas 1.154.069 orang," katanya.

Dengan adanya penambahan Jamkesmas itu bisa bersinggungan dengan data Jamkesda yang jumlah penerimanya sekitar 300.000 orang.

"Kita sedang teliti nama-nama penerima tambahan kuota Jamkesmas yang bisa saja juga penerima Jamkesda. Kita akan coret kartu Jamkesdanya untuk diberikan kepada warga yang belum menerima sama sekali," katanya.
www.pikiran-rakyat.com

No comments:

Post a Comment