Wednesday, October 7, 2015

BRISyariah Genjot Tabungan Haji



 Mengusung semangat #PilihanTerbaik dalam mengenalkan Tabungan Haji, BRISyariah kembali ikut serta dalam Expo Industri Keuangan Syariah Nasional iB Vaganza Ke- 12 bertema ”Serunya Bertransaksi Syariah” yang dilaksanakan selama 3 hari, 2-4 Oktober 2015, di Supermall Cilegon, Banten. 

Pemimpin Cabang BRISyariah KC Cilegon Agung Wibawa mengungkapkan, melalui expo ini BRISyariah mengenalkan semua produk dan layanan terbaik bagi masyarakat baik produk simpanan maupun pembiayaan. 

”Pengenalan kepada masyarakat tentang keunggulan produk bank syariah harus terus dilakukan secara berkala agar sebanyak mungkin masyarakat mengenal dan kemudian memilih menggunakan jasa produk dan layanan bank syariah,” ujarnya dalam keterangan tertulisnya kemarin. BRISyariah juga memperkenalkan Tabungan Haji BRISyariah iB. Hal ini dilakukan di saat musim haji masih berlangsung. 

”Kami memberikan edukasi bahwa menabung haji sebaiknya dimulai dari anak-anak, di mana masa tunggu keberangkatan haji sekarang cukup lama, sehingga ketika sudah cukup dewasa maka bisa langsung berangkat ke tanah suci,” ungkapnya. 

(http://www.koran-sindo.com/) 

No comments:

Post a Comment