Friday, February 1, 2013

Askes Rekrut 1.500 Pegawai Baru



Menyongsong program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang akan dimulai pada 1 Januari 2014, PT Askes (Persero) melakukan merekrut pegawai sebanyak 1.500 orang.

Ini merupakan bagian dari transformasi yang dilakukan perseroan sepanjang 2013. "Untuk di awal tahun ini, kami telah menambah jumlah pegawai 1.500 orang. Kami juga melakukan peningkatan kompetensi pegawai," ungkap Direktur Utama Askes dalam keterangan resminya di Jakarta, Selasa (29/1/2013).

Menurut dia, pengembangan sumber daya manusia sangat penting diterapkan ketika terjadi gap antara kinerja individu dengan target performansi perusahaan melalui program assessment.

"Pengembangan pun untuk mempersiapkan pegawai yang akan menduduki jabatan lebih tinggi serta mempersiapkan rencana kesuksesan organisasi," jelasnya.

Selain penerimaan pegawai baru, BUMN jasa asuransi ini juga siap merealisasikan transformasi menuju BPJS Kesehatan. Adapun dua grup baru yang akan masuk dalam struktur organisasi, yakni grup pemasaran sosial dan grup hubungan antar lembaga.

Direktur SDM dan Umum Askes, Taufik Hidayat menerangkan dua grup ini akan lebih fokus seiring dengan tuntutan perusahaan dalam aktivitas sosialiasi BPJS Kesehatan di tahun ini.

“Grup Pemasaran Sosial berfungsi memenuhi kebutuhan sosial marketing tentang BPJS ke depan, mengingat program ini tidak hanya diperuntukan bagi peserta Askes tetapi seluruh masyarakat Indonesia," jelasnya.

Sedangkan untuk grup hubungan antar lembaga, lanjut dia, implementasi BPJS merupakan tugas berbagai stakeholder di samping perseroan, seperti pemerintah, organisasi profesi, provider dan sebagainya.( http://bisnis.liputan6.com

No comments:

Post a Comment